Riset Kata Kunci Produk di Shopee

Kamu ingin melakukan riset kata kunci di Shopee? Tapi bingung apa yang harus dilakukan? Riset kata kunci memang sangat penting untuk agar kamu bisa meraih keuntungan jualan di Shopee.

Untuk memulai riset ini, hal pertama yang perlu kamu pahami ialah kenali produkmu. Lalu ketahui produk mana yang sedang populer dengan pola permintaan pasar yang tnggi. Pahami juga setiap kata yang mungkin pembeli cari terkait dengan produk yang ingin kamu jual. Setelah itu tentukanlah kata kunci paling sesuai dengan produk tersebut. Apabila kamu telah menemukan produk yang cocok, pisahkanlah produk berdasarkan search intent.

Pada search commercial intent, pahamilah tujuan pembeli mencari produk dalam beberapa pertanyaan berikut:

  • Apa pertimbangan pembeli sebelum memutuskan membeli produk jualanmu?
  • Informasi apa saja yang mereka perlukan? (Contohnya kualitas, harga, spesifikasi)
  • Apa kata sifat yang bisa menggambarkan produk kamu? (Contohnya unik, murah, baru, premium)

Selanjutnya kamu pahami dasar transactional intent berikut :

  • Apabila kamu ada di posisi pembeli, kata apa yang akan kamu ketik di kolom pencarian?
  • Apakah kamu menyediakan diskon, cashback, gratis ongkir, dan sejenisnya?

Baca Juga 3 Aplikasi Riset Kata Kunci Marketplace

Nah, sekarang rangkum jawaban-jawaban tersebut dan simpulkan beberapa kata yang paling menggambarkan produk kamu. Misalnya produkmu adalah sepatu. Rangkumlah kata yang paling umum dari sepatu. Misal sepatu murah, sepatu kulit dan sebagainya. Apabila perlu, tambahkan satu atau dua kata yang mendukung setelah kata tersebut. Begitu seterusnya sampai kamu memperoleh kata kunci judul produk yang paling cocok.

Apablika kamu merasa bingung memilih kat akunci produk Shopee yang relevan. Kamu bisa manfaatkan Shopee Keyword Related Search. Tentunya ini sudah terbukti mempunyai volume pencarian tinggi.

Shopee Keywoed Related Search

Shopee Related Search merupakan saran kata kunci yang tampil secara otomatis pada halaman pencarian Shopee. Saran kata kunci Shopee ini biasanya akan tampil saat kamu mengetik kata kunci pencarian utama yang terdiri dari 1 – 2 kata. Fungsi alat ini adalah untuk menyempurnakan kata kunci pencarian berdasarkan kata kunci yang  berhubungan dengan kata kunci utama kamu ketikan. Pencarian kata kunci ini terbentuk secara otomatis berdasarkan volume pencarian terbanyak.

Nah berdasarkan saran kata kunci tersebut, kamu bisa melakukan riset kata kunci yang paling sering orang cari. Kemudian kamu bisa membandingkan kata kunci tersebut dengan kata kunci lainnya melalui beberapa tools pencarian kata kunci lainnya. Hal ini berguna untuk mencari volume dan trend pencarian kata kunci tersebut.

Nah itulah cara riset kata kunci Shopee yang bisa kamu coba. Semoga bermanfaat!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *