Di era globalisasi saat ini, proses penjualan barang dan jasa membutuhkan iklan baik itu dalam bentuk digital maupun konvensional. Pada bentuk digital, bisa melalui media televisi, radio, koran, internet, juga media sosial.
Namun, masih banyak yang para pelaku usaha yang belum memahami tentang digital advertising apalagi saat pandemi ini. Nah, Artikel kali ini kita akan lebih lanjut membahas tentang Digital Advertising.

Apa Itu Digital Advertising
Digital advertising adalah bentuk pemasaran yang menggunakan media digital internet yang bertujuan untuk lebih manjangkau para calon konsumen. Contoh Media internet yang bisa kita gunakan yaitu mesin pencari Google, Youtube, Facebook atau pun Instagram.
Digital advertising biasanya dilakukan oleh perusahaan yang memilik modal yang besar dan pelaku usaha UMKM. Iklan digital memiliki kelebihan yakni kita bisa mengaturnya berdasarkan target audiens, waktu, lokasi dan media. Jadi, jumlah nominal biaya iklan lebih murah daripada iklan konvensional.
Jenis-Jenis Digital Advertising
Jenis digital adverstising beraneka ragam, jadi kamu bisa menyesuaikan materi iklan yang akan kamu buat nantinya. Berikut ini jenis-jenis digital marketing yang marak digunakan saat ini:
Search Engine Marketing
Search Engine Marketing yaitu bentuk iklan yang menggunakan mesin pencari sebagai medianya. Umumnya, iklan pada search engine menggunakan sistem Pay Per Click yakni sistem yang pembayaranya apabila penggunanya mengunjungi iklan tersebut.
Iklan model SEM ini, kamu bisa leluasa menetapkan budget iklan, waktu tayang, target audiens serta ads copy. Lebih lanjut, kamu juga bisa melihat kinerja iklan secara langsung apakah mendatangkan profit atau tidak. Iklan PPC bisa tampak pada situs yang bekerja sama dengan mesin pencari seperti Google, Bing dll.
Baca juga mengenai 3 Konsep Digital Marketing yang Wajib Kamu Tau!
Social Media Marketing
Social Media Marketing atau SEM adalah salah satu bentuk digital advertising yang menayangkan iklan pada akun sosial media seperti facebook dan instagram. Dewasa ini, kita banyak menemukan iklan pada sosial media dengan berbagai ragam seperti display ads, text ads dan video.
Trend Digital Advertising
Membahas trend digital advertising di Indonesia saat ini, trend ini selalu berkembang pesat setiap tahunnya. Sebagai pemilik usaha, kamu bisa memanfaatkan momentum ini untuk mempromosikan produk kamu sehingga para konsumen bisa mengenalnya. Namun, Pastikan dulu kamu telah melakukan riset pasar agar hasil iklannya bisa maksimal.
Selanjutnya, untuk memadukan iklan, kamu perlu landing page untuk menampilkan produk yang kamu jual. Maka, kamu perlu nih layanan hosting dengan nama domain yang menarik.
Jika kamu ingin mempelajari Digital Marketing lebih dalam bersama para ahlinya, bisa bergabung bersama kami di Campus Digital. Yuk, jadi bagian Campus Digital!
