Di zaman digital seperti sekarang ini, anda bisa melakukan konsultasi kesehatan tubuh anda hanya dengan melalui aplikasi. Kesehatan menjadi sebuah hal yang paling berharga bagi manusia. Dengan tubuh yang sehat, kita bisa melakukan segala aktifitas yang kita inginkan dengan lebih leluasa. Selain itu biaya perawatan di rumah sakit kini tidaklah murah. Untuk itu kesehatan sangat mahal harganya.
Namun, banyak masyarakat yang masih memiliki kendala saat hendak melakukan konsultasi kesehatan. Mereka terkadang bingung harus konsultasi pada siapa dan bagaimana caranya. Untuk itu, hadirlah beberapa aplikasi berikut ini yang bisa membantu masyarakat dalam melakukan konsultasi kesehatan tanpa harus pergi ke lokasi.
Berikut daftar aplikasinya :
1. KlikDokter
Aplikasi yang pertama adalah Klik Dokter. Aplikasi ini bisa memudahkan anda untuk melakukan konsultasi dengan dokter secara 24 jam secara online. Selain itu, anda bisa juga membaca berbagai artikel artikel kesehatan lainnya yang telah dokter tulis selama mereka melaksanakan tugasnya. Fitur lain dalam aplikasi ini yaitu, kalender kehamilan, kalender kesuburan, direktori obat dan direktori penyakit.
2. ApaSakitKu (ASK)
Lalu ada ApaSakitKu, sebuah aplikasi yang bisa membantu anda dalam membuat keputusan tentang kesehatan dalam diri anda. Aplikasi ini juga memberikan berbagai informasi yang telah disusun oleh tim dokter. Sehingga para pengguna bisa lebih paham mengenai kesehatan saat mereka melakukan konsultasi dengan dokter.
3. ProSehat
Sebuah aplikasi konsultasi kesehatan yang bisa membantu anda dalam menjawab beberapa pertanyaan seputar masalah kesehatan. Aplikasi ini juga memiliki layanan vaksin di beberapa wilayah tertentu. Melalui ProSehat, anda juga bisa membeli beberapa produk kesehatan seperti suplemen, popok, susu bayi, multivitamin, obat herbal, jamu, hingga kebutuhan ibu hamil dan menyusui.
4. Practo
Adalah sebuah aplikasi mobile untuk Android dan ios, serta juga bisa anda akses melalui komputer. Practo memiliki fungsi utama untuk memudahkan pengguna dalam menemukan dokter yang sesauai dengan keinginan anda. Practo juga bisa membantu anda untuk membuat perjanjian pertemuan dengan dokter anda. Dengan aplikasi ini anda bisa melakukan pencarian dokter dengan menggunakan nama dokter, gejala kesehatan hingga speialisasi. Anda juga bisa meihat pengalaman, afiliasi, kualifikasi dan spesialisasi dari para dokter.
Itulah beberapa aplikasi konsultasi kesehatan tubuh yang bisa anda instal melalui ponsel. Anda akan sangat dimudahkan dalam melakukan konsultasi kesehatan dengan aplikasi aplikasi tersebut.