Perkembangan teknologi berdampak pula pada perkembangan media sosial. Beberapa tahun belakangan ini perkembangan media sosial bergerak dengan sangat masif. Ini menimbulkan meningkatnya pengguna dan konten yang ada.
Spekulasi menarik bahwa Setiap orang mungkin saja menggunakan tiga hingga lima akun dengan media sosial yang berbeda. Hal ini karena setiap banyaknya jenis media sosial dan memiliki tujuan serta fungsinya masing-masing.
Twitter adalah salah satu platform media sosial yang hingga saat ini masih eksis di Indonesia. Sama halnya dengan media sosial lain, Segala jenis konten mulai dari teks, gambar maupun video tersebar luas di media sosial ini.
Selain itu, Twitter juga memberikan berbagai fitur untuk para penggunanya. Namun, sangat disayangkan Twitter tidak menyediakan fitur untuk menyimpan video ke Hp. Hal ini kadang membuat pengguna Twitter merasa bingung, sementara mereka ingin menyimpan video tersebut.
Apakah Anda juga mengalami hal serupa? Jika ya, maka artikel ini wajib untuk kamu baca!
Ini dia, 3 Cara Menimpan Video Twitter di Hp!
-
Menggunakan Website savetweetvid.com
Anda dapat mengakses laman ini di Google secara gratis. Kemudian, Savetweetvid.com dapat membantu Anda untuk menyimpan video dari Twitter ke ponsel canggih yang tengah Anda genggam. Berikut cara menggunakannya:
- Pilih video yang kamu suka
- Copy link dari video tersebut
- Beralih ke browser dan buka www.savetweetvid.com
- Paste alamat link yang telah kamu copy
- Tekan pilihan ‘Simpan video sebagai’
- Ubah nama file sesuai dengan keinginan kamu dan tekan ‘Save’.
2. Anda dapat menggunakan website TWdown.net
Website ini cukup populer di kalangan pengguna Twitter. Adapun cara kerja website ini adalah:
-
- Masuk ke aplikasi Twitter dan copy tautan video yang Anda ingin simpan
- Kemudian beralih ke website twdown.net dan paste tautan tersebut
- Tekan pilihan ‘download’ dan pilih resolusi yang anda inginkan
- Video Anda akan tersimpan secara otomatis
3. Menggunakan Aplikasi Downloader for Twitter
Aplikasi gratis ini dapat Anda unduh di Play Store. Downloader for Twitter merupakan aplikasi pihak ketiga yang dapat membantu Anda untuk menyimpan video dari Twitter ke Hp, khususnya pengguna Android. Mari simak rincian sebagai berikut:
- Pastikan aplikasi telah ter-unduh
- Buka Twitter dan temukan video yang akan Anda unduh
- Klik pojok kanan atas pada tanda kecil
- Lalu, pilih opsi ‘copy link to Tweet’
- Link akan secara otomatis ter-copy
- Terakhir adalah paste link tersebut dan tekan opsi ‘unduh’
Bagaimana? Mudah bukan?
Selamat mencoba dan semoga membantu!
Baca juga Cara Mendownload Video Twitter di Telegram, 7 Langkah Praktis!